Pekan Imunisasi Nasional Sukses Dilaksanakan di Pekanbaru

forumriau.com 31.7.24
forumriau.com
Rabu, 31 Juli 2024


Pekan Imunisasi Nasional Sukses Dilaksanakan di Pekanbaru

PEKANBARU - FORUMRIAU.COM : Pekan Imunisasi Nasional (PIN) sukses digelar di Pekanbaru. Salah satunya dilakukan di kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, RW 06, Kota Pekanbaru, Senin 29/7/2024. 

Acara itu diramaikan undangan ketua RT dan RW se kelurahan Tangkerang Tengah, lurah dan camat Marpoyan Damai. Dalam acara tersebut, disampaikan bahwa agenda PIN 2024 ini untuk imunisasi polio bagi anak-anak. 

Menurut ketua RW 06, Suriadi, antusias masyarakat untuk ikut imunisasi sangat tinggi. Hal ini karena didorong oleh pemahaman pentingnya imunisasi bagi kesehatan masa depan anak-anak. 

"Alhamdulillah, warga kita di lingkungan RW 06 kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai ini sangat semangat untuk ikut imunisasi. Mereka membawa anak-anaknya untuk mendapatkan imunisasi sesuai usia dan kebutuhan imunisasi masing-masing," kata Suriadi.

Sebagai tambahan, pemerintah pada tahun ini Pekan Imunisasi Nasional (PIN) menargetkan Polio dengan target dari Pemerintah Pusat 100 persen anak usia 0 sampai 7 tahun mendapatkan vaksinasi polio, dengan waktu pelaksanaan tanggal 23 Juli 2024 s.d 17 Agustus 2024.***


Thanks for reading Pekan Imunisasi Nasional Sukses Dilaksanakan di Pekanbaru | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments