FORUMRIAU.COM - PEKANBARU - Pj Walikota Pekanbaru yang diwakili oleh Asisten I bidang perekonomian dan pembangunan Ingot Ahmad Hutasuhut menerima penghargaan produktivitas Siddhakarya yang ditaja langsung oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau.
Penyerahan penghargaan produktivitas Siddhakarya berlangsung di Ballrom Hotel Royal Asnof Pekanbaru selasa 20 Desember 2022. Penghargaan yang diberikan merupakan bentuk upaya pemerintah dalam mendorong perusahaan kecil, menengah, maupun besar untuk berlomba guna meningkatkan produktivitas dalam mengurangi tingkat pengangguran sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kepala dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau Imron Rosyadi mengatakan pemerintah Provinsi Riau terus melakukan bimbingan kepada perusahaan dalam mendorong perusahaan agar lebih produktif.
"Melalui penghargaan ini tentu dapat meningkatkan kualitas perusahaan agar dalam produktifitas lebih baik kedepan sehingga mampu mengurangi angka pengangguran". Kata Imron.
Asisten II bidang perekonomian dan pembangunan kota pekanbaru Ingot Ahmad yang menerima penghargaan mengatakan, Ini menjadi motivasi bagi kita bagaimana nanti dikota pekanbaru khususnya teman teman melalui dinas tenaga kerjaan maupun OPD terkait lain memberikan dorongan kepada sektor khususnya dunia usaha untuk bisa lebih profesional, Sehingga mereka tetap mempertahankan kenerja perusahaan nya selama tiga tahun berturut turut kalau bisa lebih, ucapnya.
Lanjutnya, Ini tentu menjadi kebanggaan kita, karena sebagian besar yang dapat penghargaan tadi dari kota pekanbaru tentu kita ingin ini menjadi inspirasi bagi para pelaku usaha lainnnya supaya perusahaan nya bisa berkembang, dengan perusahaan berkembang tentu membuka kesempatan kerja lebih besar, dan memberikan kontribusi di sektor perekonomian yang lebih besar juga untuk perputaran ekonomi di kota pekanbaru.
Melalui penghargaan anugerah Produktivitas Siddhakarya yang diberikan, tahun ganjil nantinya kita berharap akan mengantarkan perusahaan sebagai nominator untuk mendapatkan Produktivitas Tertinggi tingkat Nasional dalam anugerah Paramakarya, kata ingot.
Thanks for reading Kota Pekanbaru Menerima Penghargaan Produktivitas SIDDHAKARYA tahun 2022 | Tags: Pekanbaru
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »