Momentum Hari Jadi Kuansing Ke 22 Kapolres Kuansing Mengajak Seluruh elemen masyrakat untuk merenung dan takafur sejenak

forumriau.com 11.10.21
forumriau.com
Senin, 11 Oktober 2021

Momentum Hari Jadi Kuansing Ke 22 Kapolres Kuansing Mengajak Seluruh elemen masyrakat untuk merenung dan takafur sejenak.

FORUMRIAU.COM - KUANSING, Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi beserta seluruh staf dan jajarannya turut menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Kuantan Singingi  yang dirayakan pada tanggal 12 Oktober 2021.

Kami keluarga besar Polres Kuantan Singingi menyampaikan selamat Ulang Tahun yang ke 22 bagi Kabupaten Kuantan Singingi Semoga diusia yang baru ini, Kabupaten Kuantan Singingi semakin bangkit sehat menuju Kuantan Singingi Negeri Bermarwah kata AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi Senin ( 11/10/21) saat di konfirmasi media ini melalui kasubag Humas polres kuansing AKP Tapip Usman,SH.

Lebih lanjut Kapolres  menjelaskan semoga semangat baru dengan tema bangkit sehat menuju Kuansing Bermarwah pada ulang tahun ini, dapat memotivasi seluruh elemen di Kabupaten Kuansing baik pihak pemerintah maupun masyarakat untuk bersama-sama berjuang melawan virus corona yang sedang memawabah saat ini.

"Tema bangkit sehat menuju Kuansing Bermarwah yang diangkat kiranya dapat memotivasi pemerintah dan seluruh lembaga atau instansi pendukung pemerintah serta masyrakat kabupaten Kuantan Singingi untuk terus berjuang melawan virus Covid-19. ," harap Kapolres.

Semoga semua perangkat gencar melakukan ajakan, imbauan, serta edukasi untuk masyarakat selalu patuh protokol kesehatan dan melakukan vaksinasi, Sehingga kesehatan masyarakat segera pulih dan ekonominya segera bangkit;"tambah  Rendra Oktha Dinata 

Di tambah kapolres Kuansing dalam momentum Hari jadi kabupaten Kuantan Singingi yang ke-22 tahun 2021 dirinya menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk merenung dan takafur sejenak,guna mengenang dan mendoakan para tokoh dan penjuang kabupaten kota jalur ini yang telah mendahului,semoga amal dan perjuangannya diberikan balasan yang setimpal oleh Allah SWT.dan juga menghimbau kepada masyarakat agar meneruskan cita cita perjuangan para tokoh dan pendiri kabupaten Kuansing ini.

Thanks for reading Momentum Hari Jadi Kuansing Ke 22 Kapolres Kuansing Mengajak Seluruh elemen masyrakat untuk merenung dan takafur sejenak | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments