FORUMRIAU.COM: Ketua KPU Pekanbaru Amiruddin Sijaya kepada wartawan, Senin 24/10/2016 mengatakan, pencabutan nomor urut pasangan calon akan dilakukan di sebuah hotel di Pekanbaru.
Pasangan yang mendaftar dari jalur partai dan diundang adalah Ramli Walid-Irvan Herman (Golkar, PAN, PKB, Hanura dan Nasdem), Firdaus MT-Ayat Cahyadi (Demokrat, PKS dan Gerindra).
Selanjutnya dari jalur independen atau perorangan adalah Syahril-Said Zohrin dan Herman Nazar-Devi Warman. Sementara ini, 4 pasangan calon tersebut telah disahkan sebagai peserta Pilkada Pekanbaru 2017.
Sementara pasangan Dastrayani Bibra dan Said Usman Abdullah(PDI Perjuangan dan Partai Persatuan Pembangunan/PPP) sementara ini dinyatakan gagal dalam pencalonan. KPU Pekanbaru beralasan atas kesehatan Said Usman.(*)
Thanks for reading Setelah Ditetapkan, Calon Walikota Pekanbaru Akan Cabut Nomor Urut | Tags: Politik
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »