Buah belimbing adalah salah satu buah yang sangat mudah ditemui di Negara-Negara Asia Tenggara atau Amerika Selatan. Terhitung, belimbing bisa memicu dampak negatif bagi penderita penyakit ginjal. Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Sebuah kasus kesehatan yang diterbitkan oleh Journal of Nephrology pada tahun 2006 menunjukkan fakta mengejutkan, dimana seorang penderita penyakit ginjal dengan level kronis mengkonsumsi buah belimbing secara langsung karena menganggapnya sebagai buah-buahan yang bak bagi kesehatan tubuh.
Namun, yang terjadi justru sangat di luar dugaan, tubuhnya langsung memberikan reaksi yang sangat buruk dan pada akhirnya ginjalnya justru mengalami kerusakan permanen. Kasus lain yang hampir mirip juga terjadi pada tahun 2009 dimana pasien penyakit ginjal yang dirawat di Rumah Sakit di Hong Kong mengalami detak jantung yang sangat cepat karena mengkonsumsi dua buah belimbing.
Pakar kesehatan menyebutkan, hal ini terjadi karena mereka mengalami keracunan buah belimbing. Buah belimbing sendiri ternyata memiliki kadar asam oksalat yang sangat tinggi.
Padahal, asam oksalat akan cenderung sulit terekresi bersama dengan air seni dan jika sering dikonsumsi dan membuat kadar asam oksalat ini meningkat tajam, dikhawatirkan tubuh bisa mengalami keracunan.
Biasanya, gejala keracunan belimbing adalah dengan adanya cegukan, muntah-muntah hingga terasa lemas, kejang-kejang, atau bahkan hipotensi.
Karena alasan inilah pakar kesehatan sangat tidak menyarankan mereka dengan riwayat penyakit ginjal untuk mengkonsumsi belimbing karena dikhawatirkan bisa menimbulkan keracunan, apalagi jika belimbing dikonsumsi dengan perut yang masih kosong.(drsc)
Thanks for reading Ingat! Makan Buah Ini Dilarang Untuk Sakit Ginjal | Tags: tipSehat
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »