Ini Dia yang Dilanggar Obligasi Bank Riaukepri Rp1,9 Triliun

forumriau.com 29.4.16
forumriau.com
Jumat, 29 April 2016
Obligasi yang diterbitkan bank Riaukepri kepada pemegang saham, anggota dewan komisaris, anggota direksi dan pihak lain yang dapat merugikan dan mengurangi keuntungan bank, menjadi temuan dasar kasus obligasi Rp1,9 triliun. Kebijakan penerbitan obligasi ini dengan menetapkan suku bunga kredit dibawah suku bunga dana telah melanggar (SE) Surat Edaran Bank Indonesia (BI).

FORUMRIAU.COM: Hal itu diungkap oleh ekonom Riau Viator Butarbutar terkait obligasi bank Riaukepri yang masih mandeg diselidiki oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau sejak 2014 silam tersebut.

Menurut Viator, kebijakan penerbitan obligasi ini dan dengan menetapkan suku bunga kredit di bawah suku bunga dana (cost of fund) merupakan tindakan pelanggaran atas Surat Edaran (SE) BI no. 6/15/DPNP/tanggal 31 Maret 2004 dan dicabut diganti dengan SE BI no. 13/8/DPNP/2011 tanggal 28 Maret 2011 dan SE BI no. 13/26/DPNP /tgl 30 nov 2011, perihal perubahan SE BI no.13/8/DPNP tanggal 28 Maret 2011 tentang uji kemampuan dan kepatutan pada BAB III.

Dia menjelaskan, pada butir pertama (b), yang berbunyi, "tindakan memberikan keuntungan secara tidak wajar kepada pemegang saham, anggota dewan komisaris, anggota direksi dan atau pihak lain yang dapat merugikan atau mengurangi keuntungan bank, yakni antara lain pemberian suku bunga pinjaman di bawah cost of fund.

Berikutnya butir (c) yang berbunyi "tindakan melanggar prinsip kehatian-hatian di bidang perbankan dan atau asas-asas perbankan yang sehat antara lain pemberian kredit yang tidak didasarkan pada prinsip pemberian kredit yang sehat.

Obligasi itu pada periode 8 Juli 2011 - 8 juli 2016, dengan suku bunga hanya 10,4% di bawah biaya dana itu. "Ancaman bangkrut tersebut diyakini akan terjadi karena Bank Riau Kepri dirugikan, sebab kebijakan suku bunga kredit dibawah biaya dana antara lain mengakibatkan berkurangnya penerimaan pendapatan bank berupa hasil bunga,"kata Viator di Pekanbaru.***

Baca Berita terkait:
"Lucu..Rp1,9 Triliun Kasus Obligasi Bank Riaukepri Nama Pejabatnya Ditutupi Kejati"
sumber:bisniscom
ilustrasi: brk/int
music: iwan fals/bongkar

Thanks for reading Ini Dia yang Dilanggar Obligasi Bank Riaukepri Rp1,9 Triliun | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments