Hal itu diungkap oleh Korwil Golkar Provinsi Riau dan Kepri Indra Muchlis Adnan ke media, Rabu 18/3/2015 di Pekanbaru. Menurutnya, DPP Golkar telah memutuskan keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP) di semua tingkatan parlemen.
"Salah satu hasil Munas menegaskan keluar dari KMP dan mendukung pemerintah saat ini. Untuk itu, DPP mengimbau semua ketua DPD yang Plt nantinya harus melakukan konsolidasi dengan partai-partai yang mendukung pemerintah,"kata Indra.
Keluarnya Golkar dari KMP itu, jelas Indra, merupakan aturan partai Golkar yang sah sesuai dengan AD/ART Golkar sampai saat ini.
"Sejarah Golkar sejak berdirinya mendukung pemerintahan yang sah. Hal ini tertuang dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai Golkar. Jadi Golkar telah kembali kepada komitmen partai sebenarnya,"terang Indra.
Untuk wilayah Riau, Indra telah menjadwalkan pertemuan dengan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) wilayah Riau.
"Kita telah jadwalkan pertemuan dengan KIH Riau soal konsolidasi dan komitmen Golkar. Sesuai keputusan DPP, semua DPD juga melakukannya,"jelas Indra.(Frc/470)***
Thanks for reading Waduh..KMP Ditinggal Golkar, Ini Alasannya | Tags: Politik
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »