FORUMRIAU.COM -- Korban adalah karyawan bagian teknisi alat Roller Coaster milik Transmart yang sejak dibuka telah menjadi daya tarik pengunjung. Kronologinya, korban sebagai teknisi melakukan pengecekan rutin saat jeda operasional Roller Coaster.
Nahas ketika itu Roller Coaster bergerak sendiri dan menghantam korban hingga menyeretnya satu meter dari posisi semula.
Korban bernama Muhammad Afif Noval ini akhirnya terluka di bagian bahu dan kepala. Sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat namun nyawa korban tidak terselamatkan. Kejadian ini membuat pengunjung transmart heboh saat mengetahui kecelakaan kerja tersebut.
Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edi Sumardi Priadinata membenarkan soal kecelakaan kerja itu. Bahkan dirinya malam tadi langsung ke lokasi untuk mengeceknya.
"Korbannya karyawan Transmart (teknisi roller coaster)," kata mantan Kapolres Kampar tersebut seperti dikutip oleh goriaucom Sabtu 24 Juni 2017.
Diketahui, identitas Afif ini merupakan pekerja seorang enginerring dan beralamat di Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru.(*)
Thanks for reading Kejadian Satu Tewas Ditabrak Roller Transmart Pekanbaru Akhirnya Terungkap | Tags: Hukrim Liburan LifeStyle
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »