Alasan Amien Rais Terima 600 Juta Bukan Korupsi Akhirnya Terungkap

forumriau.com 3.6.17
forumriau.com
Sabtu, 03 Juni 2017
Amien Rais akhirnya mengakui menerima uang sejumlah 600 juta rupiah dari Sutrisno Bachir. Uang tersebut diberikan melalui transfer bank sebanyak enam kali lewat rekening bank.

Menurut Amien Rais, ia menerima secara wajar karena sesama kader Partai Amanat Nasional dan saat itu Amien Rais pada 2007 tidak lagi pejabat publik, sebagai ketua MPR RI.

FORUMRIAU.COM -- Hal itu diungkap Amien Rais dalam keterangannya kepada media saat jumpa pers, Jumat 2 Juni 2017 di Jakarta. Menurut Amien, selain dia tidak lagi menjabat ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, hubungannya dengan Sutrisno Bachir telah lama terjalin dengan saling bantu sesama dalam kegiatan sosial agama melalui yayasan.

"Saya pernah tanyakan ke Sutrino Bachir, mengapa anda membantu kegiatan saya. Dia menjawab, saya disuruh orang tua saya membantu anda," ungkap Amien seperti dikutip oleh BBC.

Hal itu juga diakui Sutrisno Bachir bahwa dirinya selaku petinggi Partai Amanat Nasiona (PAN) dan punya yayasan Sutrisno Bachir Foundation, sering memberikan bantuan kepada Amien Rais yang juga punya yayasan sosial dan keagamaan.

Menurut Amien Rais, sosok Sutrisno Bachir adalah orang yang dermawan yang dimiliki PAN. Sebagai pengusaha, Sutrisno Bachir juga telah menjadi senior PAN yang didirikan oleh Amien Rais.

Awal Tuduhan
Tuduhan terhadap Amien Rais muncul ke publik akibat adanya sidang tuntutan vonis terhadap mantan menteri olahraga Siti Fadilah pada Rabu 31 Mei 2017.

Dalam dakwaan tuntutan vonisnya, Jaksa Penuntut Umum membacakan juga ada nama Amien Rais yang menerima sejumlah uang dari Sutrisno Bachir. Namun kronologinya, Sutirsno Bachir dituding melakukan transfer karena diperintah oleh Siti Fadilah.

Siti Fadilah dalam sidang - sidang sebelumnya membantah pernyataan ada yang mengatakan bahwa dirinya sering memberikan uang kepada sejumlah orang. Namun beberapa diantaranya menolak pengakuan Siti atas kasus yang kini menjeratnya dengan dakwaan vonis enam tahun penjara itu.

Amien Rais ke KPK
Atas dugaan dalam dakwaan sidang Siti Fadilah tersebut, Amien Rais berencana akan menemui ketua KPK Agus Rahardjo pada Senin 5/6/2017 nanti.

Amien ingin menjelaskan bahwa tuduhan terhadap dirinya tersebut saat dirinya tidak lagi sebagai pejabat publik, ketua MPR RI.

Sehingga Amien Rais menyatakan kegiatannya wajar dalam hal saling membantu aktifitasnya dalam kegiatan sosial agama bersama yayasan dan sesama kader partai.

"Tentunya saya akan hadapi ini sejara jujur, tegas dan apa adanya," pungkas Amien Rais.(*)
foto : republika

Thanks for reading Alasan Amien Rais Terima 600 Juta Bukan Korupsi Akhirnya Terungkap | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments