Sebagai informasi, masalah utama yang banyak dikeluhkan oleh pria saat bercinta adalah ereksi yang tidak tahan lama sehingga tentu bisa membuat hubungan intim menjadi kurang memuaskan. Lantas, seperti apa saran yang ditawarkan oleh Debby Herbenick untuk mengatasi masalah tersebut?
Sebelum jauh membahas solusi, Debby menyebutkan bahwa pria yang tidak mengalami gangguan kesehatan tertentu namun tetap mengalami masalah ereksi biasanya juga mengalami masalah kecemasan, gugup, atau bahkan stress.
Menurut beliau, cukup banyak pria yang tidak sadar jika mereka sebenarnya sedang mengalami masalah kesehatan mental yang pada akhirnya berimbas pada buruknya kualitas ereksi yang mereka miliki saat berhubungan intim.
Melihat adanya fakta ini, ada baiknya kaum pria lebih baik dalam mengelola stressnya agar bisa mendapatkan ereksi yang kuat dan tahan lama saat berhubungan intim.
Mereka juga sebaiknya mencoba untuk lebih rileks dan tidak berekspektasi terlalu tinggi pada hubungan intim, khususnya jika pria masih belum benar-benar berpengalaman dalam melakukannya.
Tarik nafas dalam-dalam, lakukan dengan tenang, dan ikuti saja alur berhubungan intim dengan pasangan agar lebih bisa menikmati hubungan intim tersebut.
Biasanya, pria yang lebih rileks dalam melakukan hubungan intim ini justru bisa mempertahankan ereksinya dengan jauh lebih baik.
Tak hanya itu, Debby juga menyarankan kaum pria untuk memaksimalkan waktu dimana mereka melakukan foreplay. Dengan menjalani foreplay yang menyenangkan, maka hal ini akan membuat hubungan intim menjadi lebih menyenangkan untuk dilakukan bagi kedua belah pasangan.(drsc)
Thanks for reading Pakar Beberkan Teknik Agar Pria Tahan Lama | Tags: tipSehat
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »