Aduh, Web KPU Pilkada 2017 Putaran II Nihil Laporan

forumriau.com 20.4.17
forumriau.com
Kamis, 20 April 2017
Setelah pencoblosan Pilkada DKI Jakarta 19 April 2017 dengan hasil hitungan cepat banyak lembaga survei menangnya Anies dan Sandi, namun panitia resmi pemilihan belum dapat menampilkan rekap sementara hasil suara di website resminya.

FORUMRIAU.COM - Dari penelusuran, website resmi KPU yang biasa menampilkan rekap sementara formulir C1 dari laporan masuk belum tampil pada hari pertama usai pencoblosan Kamis 20 April 2017 ini.

Website laporan rekapitulasi suara dengan alamat https://pilkada2017.kpu.go.id/hasil/laporanRekap/2 tersebut tidak melampirkan satupun hasil rekap dari dua daerah yang telah menjalani Pilkada putaran dua.

Selain Pilkada Gubernur DKI Jakarta, sesuai undang-undang khusus daerah istimewa yang juga punya jadwal Pemilihan putaran II yaitu Aceh. Meski demikian, KPU belum mengeluarkan pernyataan resmi terhadap hasil rekapitulasi yang belum ditampilkan di wesite tersebut.(*)

Thanks for reading Aduh, Web KPU Pilkada 2017 Putaran II Nihil Laporan | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments