Hak Angket Dana Eskalasi Didorong 6 Fraksi DPRD Riau

forumriau.com 11.8.16
forumriau.com
Kamis, 11 Agustus 2016
Usulan hak angket terkait dana eskalasi Pemprov Riau mulai disidangkan di DPRD Riau. Sementara ini hasil rapat paripurna hak angket APBDP 2015 Riau itu baru diusung 6 fraksi DPRD Riau.

FORUMRIAU.COM: Fraksi yang mengusung adalah Fraksi PDIP, Hanura Nasdem, PPP, Demokrat, Gerindra Sejahtera, PKB. Mereka berkesimpulan hak angket APBDP Riau 2015 senilai Rp.220 miliar telah melanggar ketentuan yang berlaku.

Sementara itu, fraksi Golkar menegaskan secara aturan hak angket tersebut tidak memenuhi aturan hak angket itu sendiri.

Pandangan fraksi Golkar dalam rapat paripurna hak angket dana eskalasi itu dibacakan oleh Masnur SH. Kesimpulannya, fraksi Golkar menolak hak angket tersebut.

Sedangkan fraksi partai PAN memilih usulan hak interpelasi. Dengan kata lain, fraksi PAN juga menolak hak angket tersebut diteruskan.

"Jika mau dilanjutkan silahkan saja. Kita buktikan siapa yang bisa mengungkap dana eskalasi itu ada penyimpangan,"kata Sunaryo dari F-PAN.

Selanjutnya, ada 6 fraksi yang menyatakan melanjutkan hak angket tersebut. Diantaranya adalah Fraksi PDIP, Hanura Nasdem, PPP, Demokrat, Gerindra Sejahtera dan PKB.(*)

Thanks for reading Hak Angket Dana Eskalasi Didorong 6 Fraksi DPRD Riau | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments