FORUMRIAU.COM: Kunjungan tim KPK itu diterima oleh pimpinan DPRD Riau dan Sekretaris Dewan. Dalam kunjungannya, mereka berkeliling ke setiap ruangan anggota dewan, terutama ruangan komisi.
Di sela-sela kunjungannya, tim KPK ini selalu haus akan informasi, termasuk informasi dari wartawan. Mereka sedikit kecewa dengan kondisi ruangan komisi DPRD Riau dalam keadaan terkunci dan CCTV-nya tidak aktif.
"CCTV tidak aktif dan ruangan dikunci tertutup dari publik. Ini jadi menyulitkan penyidik jika ada indikasi tindakan korupsi,"keluh tim KPK kepada wartawan di sela-sela kunjungannya,Rabu 29/3/2016.
Ketika ditanya maksud kunjungan mereka menjawab sebagai salah satu bentuk aksi pencegahan tindak pidana korupsi di Riau.
"Untuk pencegahan korupsi, agar tidak terjadi lagi kasus tindak pidana korupsi di Provinsi Riau khususnya di DPRD Riau ini,"jawab tim KPK.
Pimpinan DPRD Riau Sunaryo dan anggota Komisi D Asri Auzar, mengatakan dalam kunjungan ini tidak ada berkas yang dibawa oleh KPK. Karena, kata Sunaryo, mereka datang hanya dalam rangka sosialisasi pencegahan tindak pidana korupsi.***
Thanks for reading KPK Pertanyakan CCTV di DPRD Riau | Tags: Headline Hukrim
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »